Wednesday, December 23, 2009

Perhitungan Daya Listrik

Daya listrik ada 2 jenis yaitu Daya Listrik DC & Daya Listrik AC

1. Daya listrik DC rumusnya:

P = V * I

dimana:
P = daya (Watt atau VA), V = tegangan (Volt) dan I = arus (Amper)


2. Daya listrik AC

ada 2 macam yaitu Daya untuk satu phase dan Daya untuk tiga phase, rumus masing-masing adalah sebagai berikut:

2.1 Sistem satu phase:

P = V * I * cos θ

dimana:
V = tegangan kerja = 220 (Volt), I = Arus yang mengalir ke beban (Amper), cos θ = faktor daya (cos phi)

2.2 Sistem tiga phase :

P = √3 * V * I * cos θ

dimana:
V = tegangan antar phase =380 (Volt), I = arus yang mengalir ke beban (Amper), cos θ = faktor daya (cos phi)


Segitiga daya dapat dijelaskan sebagai berikut :

S = V * I ; daya semu
P = V * I * cos θ ; daya nyata (riil)
Q = V * I sin θ ; daya maya (imaginer)

Segitiga Daya

Dicomot dari sini

0 comments:

Post a Comment